anda pernah nggak sih berbicara di depan umum ? entah itu menjadi MC ataupun menjadi presenter ?
nah aku mau nyeritain nih pengalaman pertama aku waktu berbicara di depan umum. Aku tuh orangnya agak sedikit pemalu jika berbicara di depan umum, apalagi di depan banyak orang. nah disuatu waktu aku diberi kesempatan untuk membawakan sebuah presentasi ... ya, tidak terlalu berat sih tapi lumayan juga untuk orang seperti aku yang baru pertama kali berbicara di depan umum. Nah sewaktu itu pembimbingku memberikan aku beberapa tips nih dan aku akan membagikan ke kalian semua
1. Jangan Takut Salah
jadi kalian tuh jangan takut salah dan enjoy aja dalam berbicara. Usahakan gaya bicara kalian tuh yang bisa didengar oleh semua yang mendengarkan, intonasi pelafalan dsb. juga harus lancar
2. Sok Akrab
nah ini tips yang cukup aneh juga tapi lumayan membantuku dalam berinteraksi dengan peserta, jadilah sok akrab dengan para peserta, anggap mereka sebagai teman kalian yang sudah sering bertemu. Cara ini terbukti lumayan berhasil untuk mengalihkan perhatian mereka kepada kita
3. Cuekin yang cuek, Ramein yang rame
maksudnya adalah kita harus membuat suatu kondisi dimana kita menghiraukan para peserta yang cuek. anggap mereka tidak ada, nanti juga ujung ujungnya mereka akan mendengarkan apa yang kita omongkan
4. Malunya dipikir belakangan
jika kalian mempunyai rasa malu yang sangat luar biasa, lupakan sejenak rasa itu. Anggap bahwa kamu itu bisa melakukan hal yang kamu tidak bisa sebisa mungkin. Hilangakan perasaan itu sejenak....
5. dinikmati dengan bahasa yang mengalir sok asik
ya, ini tip buat orang yang mungkin sangat kaku dalam berbicara. cobalah untuk berbicara dengan gaya bicara kalian, meskipun kalian nantinya mungkin ada yang suruh berbicara dengan bahasa baku tapi kalian bisa sok asik dengan bahasa tersebut. jangan terlalu kaku, usahakan tambah ekspresi dan sedikit humor...
sekian tip dari saya terimakasih :)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Diberdayakan oleh Blogger.
0 komentar: